Kisah  

Benar-Benar Salat

Diceritakan bahwa seorang laki-laki sedang shalat, ketika sampai pada lafadz “Iyyaka na’budu” terbesit dalam hatinya bahwa dia benar-benar beribadah kepada Allah. Hingga ada suara samar membisiknya “ engkau bohong, engkau hanya menyembah makhluq “.

Ketika dia shalat lagi dan sampai pada lafadh “Iyyaka na’budu” suara samar membisiknya “engkau bohong engkau hanya menyembah harta mu“. Lalu dia menyedekahkan seluruh hartanya.

Ketika dia sholat lagi dan sampai pada lafadh “Iyyaka na’budu” suara samar membisiknya “engkau bohong engkau hanya menyembah baju-bajumu. Dia pun menyedekahkan semua bajunya kecuali yang harus dipakai

Ketika dia shalat lagi dan sampai pada lafadh “Iyyaka na’budu” suara samar kembali membisiknya. “ sekarang engkau benar-benar beribadah kepada Allah.

 Di sadur dari kitab Mukasyafatul-Qulub, Al-Ghazali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *